Ole Romeny Siap Tempur di Piala Presiden!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 5 Jul 2025, 16:23
thumbnail-author
Alber Laia
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Penyerang Oxford United Ole Romeny (tengah) bersama dengan pelatih Oxford United Gary Rowett (kiri) saat konferensi pers jelang Piala Presiden 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (5/7/2025). Penyerang Oxford United Ole Romeny (tengah) bersama dengan pelatih Oxford United Gary Rowett (kiri) saat konferensi pers jelang Piala Presiden 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (5/7/2025). (Dok.Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Penyerang Oxford United, Ole Romeny, menetapkan dua target penting selama mengikuti Piala Presiden 2025, menjaga kebugaran fisik dan membawa timnya meraih kemenangan di setiap laga.

Dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta pada Sabtu, 5 Juli 2025, pemain yang juga memperkuat tim nasional Indonesia ini mengungkapkan bahwa momen pramusim seperti turnamen ini sangat krusial untuk mengasah kondisi fisik.

Baca Juga: Frank van Kempen Resmi Jadi Pelatih Kepala Timnas U-20 Indonesia

Namun, ia menegaskan bahwa semangat kompetitif tetap menjadi bagian penting dari perjalanannya bersama klub Inggris tersebut.

"Kami masih dalam pramusim, jadi tujuan utamanya adalah menjadi sebugar mungkin. Namun, kami ingin memenangkan setiap pertandingan dan merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk berpartisipasi dalam turnamen ini," jelas Ole Romeny.

Oxford United akan menjalani laga perdana Grup A menghadapi tim Indonesia All-Star di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu 6 Juli 2025 pukul 19.30 WIB. Grup ini juga dihuni oleh Arema FC, menjanjikan persaingan sengit di setiap laga.

Bermain kembali di SUGBK membawa nuansa tersendiri bagi pemain berusia 25 tahun ini. Ole mengakui atmosfer yang diciptakan suporter Indonesia selalu menghadirkan pengalaman istimewa. Ia pun berharap bisa kembali mendapatkan dukungan penuh dari publik Tanah Air, meskipun kali ini ia tidak mengenakan jersey Garuda.

"Jadi saya tentu mengharapkan dukungan dari orang Indonesia, tetapi mereka juga menyukai tim Indonesia All-Star. Jadi saya pikir mereka akan mendukung kami berdua dan ya, mari kita buat pertandingan yang indah itu," ungkap Ole.

Piala Presiden 2025 menjadi ajang istimewa bagi Oxford United sebagai bagian dari rangkaian tur pramusim mereka di Asia. Selain menjadi wadah pemanasan jelang musim baru, turnamen ini juga membuka ruang kolaborasi antara klub Eropa dan sepak bola Asia Tenggara.

Sumber: Antara

x|close