Ntvnews.id, Jakarta - Hyundai Motor Group baru-baru ini menyumbangkan delapan mobil listrik Ioniq 5 kepada Program Pangan Dunia (World Food Programme/WFP) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mendukung misi kemanusiaan dengan transportasi yang lebih bersih dan berkelanjutan.
Melansir Korea Herald, Jumat, 15 November 2024, sebagai organisasi kemanusian terbesar dalam menanggulangi kelaparan di dunia, WFP berada di garis terdepan untuk mengakhiri kerawanan pangan dan kekurangan gizi, khususnya di wilayah yang terkena dampak konflik dan kemiskinan ekstrem.
Melalui kemitraan ini, Hyundai dan WFP bertujuan menjadikan upaya bantuan kemanusiaan lebih ramah lingkungan dengan menggabungkan kendaraan listrik ke dalam operasi global WFP.
"Dengan mengintegrasikan teknologi ramah lingkungan ke dalam bantuan kemanusiaan, Hyundai, bersama dengan WFP, berharap dapat memberikan contoh praktik berkelanjutan dalam komunitas bantuan global," kata seorang pejabat Hyundai.
Upacara serah terima berlangsung di markas kendaraan WFP di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada Kamis, 14 November 2024. Perusahaan menyebutkan, acara ini menandai dimulainya kemitraan resmi Hyundai dengan WFP, yang bertujuan membantu organisasi tersebut mengurangi jejak karbonnya saat mengirimkan makanan dan perlengkapan ke masyarakat yang membutuhkan.
Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan senior dari kedua organisasi, termasuk Lee Hang-soo selaku wakil presiden senior dukungan kebijakan Hyundai, Sara Adam (Direktur Divisi Layanan Manajemen WFP), dan Stephen Anderson (Direktur Kantor WFP di Uni Emirat Arab (UEA).