Oppo Flagship Terbaru Tawarkan Keunggulan Lebih Dari Seri Galaxy S25

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Apr 2025, 17:04
thumbnail-author
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Ponsel flagship Oppo bakal mengungguli seri Galaxy S25 dalam banyak aspek. (Foto: Phone Arena) Ponsel flagship Oppo bakal mengungguli seri Galaxy S25 dalam banyak aspek. (Foto: Phone Arena)

Ntvnews.id, Jakarta - Menunggu peluncuran Samsung Galaxy S25 Edge yang sangat dinanti, Oppo semakin mempersiapkan peluncuran ponsel flagship terbarunya, Find X8 Ultra. 

Melansir Phone Arena, Kamis, 10 April 2025, ponsel ini diprediksi akan melampaui Samsung Galaxy S25 dalam banyak hal, memberikan pengalaman yang lebih baik bagi penggunanya.

Dengan hanya sehari tersisa hingga peluncuran resmi, Oppo akhirnya mengonfirmasi beberapa spesifikasi utama dari Find X8 Ultra. 

Meskipun beberapa informasi sudah tersebar sebelumnya, konfirmasi resmi ini memberikan kepastian sebelum pengumuman final.

Oppo Find X8 Ultra diprediksi akan menjadi salah satu ponsel andalan terbaik di pasar. Ponsel ini hadir dengan kamera canggih, baterai besar dengan pengisian cepat, dan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Elite terbaru.

Beberapa gambar yang diunggah Oppo di Weibo menunjukkan jika Find X8 Ultra memiliki layar datar LTPO OLED 2K dengan refresh rate 120 Hz dan dipersenjatai dengan Qualcomm Snapdragon 8 Elite yang sangat tangguh.

Meskipun Samsung Galaxy S25 Ultra menawarkan spesifikasi serupa, beberapa fitur pada Oppo Find X8 Ultra membedakannya. 

Oppo menyebutkan ponsel ini dilengkapi dengan baterai 6.100 mAh, jauh lebih besar dibandingkan Samsung Galaxy S25 Ultra yang hanya memiliki baterai 5.000 mAh. 

Selain itu, Oppo Find X8 Ultra mendukung pengisian kabel 100W dan pengisian nirkabel 50W, sementara Samsung Galaxy S25 hanya mendukung pengisian kabel 45W dan pengisian nirkabel 15W. 

Oppo juga menambahkan sertifikasi IP68 dan IP69 untuk memastikan Find X8 Ultra tahan terhadap debu dan air.

Dalam unggahan di Weibo, Oppo juga mengonfirmasi Find X8 Ultra akan memiliki konfigurasi kamera empat lensa, termasuk kamera utama 50 MP (Sony Lytia LYT-900), kamera ultra lebar 50 MP (Sony IMX882), kamera telefoto 50 MP dengan zoom 3x (Sony IMX906), dan kamera telefoto periskop 50 MP (Sony IMX882).

Satu hal yang membuat Oppo Find X8 Ultra semakin menarik adalah kemungkinan harganya yang terjangkau.

Meskipun harga resmi belum terungkap, jika Oppo berhasil menghadirkan ponsel flagship ini dengan harga kompetitif, Find X8 Ultra bisa menjadi pilihan utama, tidak hanya di China, tetapi juga di pasar internasional.

x|close