Menurutnya, pembinaan kemandirian diberikan kepada warga binaan sebagai usaha pemberian bekal dan keahlian kepada mereka saat mereka menjalani masa hukuman untuk digunakan ketika mereka kembali ke masyarakat.
"Jadi teman-teman warga binaan itu bisa mendapatkan pelatihan, terus praktik di salonnya, nanti di luar mungkin mereka bisa buka salon. Itu positif sekali sih," tambah Jessica Wongso.
Di sisi lain, delapan tahun mendekam di balik jeruji besi, Jessica Wongso justru tampil awet muda dan glowing.
"Jadi kejawab ya pertanyaan-pertanyaan netizen, kenapa Jessica rambutnya bisa dicat, terus mukanya glowing, forever young? cetus Patricia. "Iya, ada salon," timpal Jessica Wongso.