A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined offset: 0

Filename: helpers/banner_helper.php

Line Number: 91

Backtrace:

File: /www/ntvweb/application/helpers/banner_helper.php
Line: 91
Function: _error_handler

File: /www/ntvweb/application/helpers/banner_helper.php
Line: 69
Function: gpt

File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 116
Function: gen_ads

File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once

IBL dan Perbasi Bentuk Tim Penugasan Perangkat Pertandingan untuk IBL 2025 - Ntvnews.id

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined variable: gpt

Filename: banner/gpt.php

Line Number: 1

Backtrace:

File: /www/ntvweb/application/views/banner/gpt.php
Line: 1
Function: _error_handler

File: /www/ntvweb/application/helpers/banner_helper.php
Line: 70
Function: view

File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 116
Function: gen_ads

File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once

IBL dan Perbasi Bentuk Tim Penugasan Perangkat Pertandingan untuk IBL 2025

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 19 Jan 2025, 14:15
Elma Gianinta Ginting
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Harja Jaladri ditunjuk sebagai ketua Tim Penugasan Perangkat Pertandingan IBL 2025. Harja Jaladri ditunjuk sebagai ketua Tim Penugasan Perangkat Pertandingan IBL 2025. (ANTARA/HO-IBL)

Ntvnews.id, Jakarta - Liga Bola Basket Indonesia (IBL) dan PP Perbasi secara resmi membentuk Tim Penugasan Perangkat Pertandingan untuk kompetisi IBL 2025 melalui sebuah Surat Keputusan yang ditandatangani oleh Ketua Umum PP Perbasi, Budisatrio Djiwandono.

Dalam keputusan tersebut, Harja Jaladri ditunjuk sebagai ketua tim yang akan dibantu oleh empat anggota lainnya.

"Tugas dari tim ini adalah untuk memilih dan menugaskan wasit, assessor wasit, serta pengawas pertandingan pada seluruh pertandingan IBL GoPay 2025," kata Junas Miradiarsyah, Direktur Utama IBL, dalam pernyataan tertulisnya.

Keputusan ini diambil setelah adanya rapat koordinasi teknis antara IBL dan federasi bola basket Indonesia, yang menilai pentingnya pembentukan tim khusus untuk menangani penugasan perangkat pertandingan dengan profesionalisme yang sesuai dengan standar yang berlaku.

Tim Penugasan Perangkat Pertandingan IBL 2025 terdiri dari lima orang, dengan Harja Jaladri sebagai ketua, didampingi oleh Edy Soeprayitno, Achmad Nuryadi, Gracia Ken Sekar Satriyani, dan Metria Candini sebagai anggota.

Baca juga: Dua Laga Panas IBL 2025 Akan Berlangsung Malam Ini!

Sebelumnya, Perbasi bertanggung jawab langsung dalam penunjukan wasit untuk pertandingan IBL. Namun, dengan terbentuknya tim ini, penugasan perangkat pertandingan akan menjadi lebih terorganisir dan memenuhi standar internasional.

Halaman
x|close