Lihat postingan ini di Instagram
Menurut informasi yang beredar, insiden tersebut bermula ketika seorang pedagang buah diminta untuk memberikan sumbangan oleh oknum ormas.
Baca Juga:
Tarif Tol Ruas Pondok Aren-Serpong Bakal Segera Naik, Cek Rinciannya
Pedagang tersebut menolak memberikan uang lebih dari Rp10 ribu yang dinilai sudah sesuai dengan kemampuannya.
Namun, permintaan oknum ormas meningkat menjadi Rp35 ribu. Ketika pedagang tidak memenuhi tuntutan, oknum ormas itu menunjukkan ketidakpuasan mereka.
"Menurut info yang beredar oknum ormas tersebut tidak terima di berikan uang Rp10.000 malah minta Rp35.000," terang postingan.
Kejadian semakin memanas ketika oknum ormas datang kembali ke lokasi dengan membawa sejumlah rekan-rekannya.