Ada Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, Ini Jalan Biar Gak Kena Macet

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 5 Sep 2024, 08:05
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Paus Fransiskus bersiap menyampaikan pesan dalam kunjungannya di Gereja Katedral, Jakarta, Rabu (4/9/2024). Paus Fransiskus bersiap menyampaikan pesan dalam kunjungannya di Gereja Katedral, Jakarta, Rabu (4/9/2024). (ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/Ak/tom)

"Kita ingin memastikan dari sisi pengamanan dari sisi bagaimana pelayanan kepada jemaah bagaimana proses penjemputan dan juga pengaturan parkir serta rekayasa lalu lintas yang harus dilaksanakan," kata dia.

Rekayasa arus lalu lintas diberlakukan di sekitar GBK sehubungan dengan misa akbar Paus Fransiskus. Rekayasa lalu lintas ini bersifat situasional.

Kebijakan ini mulai diterapkan pada Kamis (5/9/2024) pagi, pukul 06.00 WIB sampai selesai.

Berikut rekayasa lalin di sekitar GBK hari ini:

1. Arus lalu lintas dari arah Jl. Gatot Subroto yang akan menuju ke Jl. Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi;

2. Arus lalu lintas dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju Layang Ladokgi ke arah Jl. Gerbang Pemuda;

3. Arus lalu lintas dari arah Bundaran Senayan yang akan menuju Jl. Pintu Satu Senayan diluruskan ke Jl. Jend. Sudirman arah Semanggi;

Halaman
x|close