Baca Juga:
Kondisi Jalan Menuju Venue PON XXI Aceh-Sumut, Netizen: Berasa Ninja Warrior
Meskipun pertandingan sempat kembali memanas, tensi tidak mereda sepenuhnya. Tim Sumut kesulitan menembus pertahanan kokoh Babel, dan babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk tim tamu.
Memasuki babak kedua, ketegangan semakin memuncak. Benturan fisik antara pemain semakin sering terjadi, memicu emosi di kedua belah pihak.
Kemudian pada menit ke-56, Suci memiliki peluang emas untuk mencetak gol, tetapi duel fisik dengan penjaga gawang Babel, Huci Helyani, tidak dianggap sebagai pelanggaran oleh wasit. Keputusan tersebut semakin meningkatkan ketidakpuasan tim Sumut.
Kericuhan Tim Sepakbola Bangka Belitung dan Sumut (Instagram @info.negri)
Situasi semakin buruk ketika Babel menggandakan keunggulan pada menit ke-61 melalui gol Vivi Oktavia Riski, memanfaatkan kesalahan kiper Sumut. Gol ini membuat tim Sumut semakin frustrasi, dan ketegangan yang ada di lapangan terasa semakin intens.
Usai peluit akhir, kekecewaan tim Sumut mencapai puncaknya. Sejumlah official dan pemain Sumut mengejar perangkat pertandingan hingga ruang ganti, dan dalam video yang beredar, tampak bahwa ada insiden fisik di mana beberapa official Sumut melepaskan pukulan kepada perangkat pertandingan.