Kemenhub Jelaskan Asal-Usul Pesawat Jatuh Tewaskan 3 Orang di BSD: dari Indonesia Flying Club

NTVNews - 19 Mei 2024, 16:01
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Pesawat jatuh di BSD. (Net) Pesawat jatuh di BSD. (Net)

Ntvnews.id, Jakarta - Pesawat latih PK-IFP jatuh di kawasan BSD, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel). Tiga orang tewas akibat peristiwa ini.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menjelaskan asal pesawat.

"Itu pesawat Indonesia Flying Club," ujar Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati, Minggu (19/5/2024).

Meski begitu, Adita tak memaparkan kronologi bagaimana peristiwa itu bisa terjadi. 

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menyebut tiga orang tewas akibat jatuhnya pesawat di BSD.

"Korban 3 orang meninggal," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, Minggu (19/5/2024).

Adapun pesawat sempat hilang, sebelum akhirnya jatuh di lapangan Sunburst BSD, Serpong, dan memakan korban jiwa. 

Halaman
x|close