Pohon Tumbang di Jalan RE Martadinata Ciputat, Lalu Lintas Macet

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Nov 2024, 16:13
Alber Laia
Penulis
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Pohon besar tumbang di Jalan RE Martadinata, Ciputat, Jumat 22 November 2024. Pohon besar tumbang di Jalan RE Martadinata, Ciputat, Jumat 22 November 2024. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah pohon besar tumbang di Jalan RE Martadinata, Ciputat, tepatnya di depan Asrama Brimob, pada sore hari ini, Jumat 22 November 2024.

Dilansir melalui unggahan akun media sosial Instagram @tangsel.info, peristiwa tersebut menyebabkan kemacetan lalu lintas yang cukup parah di sekitar lokasi.

Baca Juga: Joko Anwar Viral Tanyakan Rumah Tua Lewat Unggahan di Media Sosial

Para pengguna jalan dihimbau mencari jalur alternatif lain untuk menghindari lokasi tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Tangsel Info (@tangsel.info)

Pihak terkait kini segera turun ke lokasi untuk membersihkan puing-puing pohon yang tumbang.

Selain itu, petugas kepolisian juga hadir untuk mengatur arus lalu lintas dan memberikan petunjuk kepada pengendara agar tetap berhati-hati.

Tidak ada laporan korban jiwa akibat insiden ini, namun pengendara yang melintasi lokasi diminta untuk tetap waspada dan mengikuti arahan petugas guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Halaman
x|close