Presidential Threshold Dihapus, PAN: Terima Kasih MK

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Jan 2025, 22:05
Moh. Rizky
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Ketua Komisi VII DPR RI Periode 2024-2029, Saleh Partaonan Daulay Ketua Komisi VII DPR RI Periode 2024-2029, Saleh Partaonan Daulay (Instagram)

MK pun menyarankan kepada DPR dan pemerintah dalam merevisi UU Nomor 7 Tahun 2017, untuk memperhatikan jika pengusulan pasangan calon tidak didasari lagi oleh ambang batas. Kata Saldi, partai politik peserta pemilu yang tidak mengusulkan pasangan calon, maka dapat dikenakan sanksi larangan ikut serta dalam Pilpres berikutnya.

"Pengusulan pasangan calon presiden dan wakil presiden oleh partai politik atau, gabungan partai politik peserta pemilu tidak didasarkan pada persentase jumlah kursi di DPR atau perolehan suara sah secara nasional," papar Saldi.

"Dalam hal ini, misalnya, jika jumlah partai politik peserta pemilu adalah 30, maka terbuka pula potensi terdapat 30 pasangan calon presiden dan wakil presiden yang diusulkan partai politik peserta pemilu," imbuhnya.

Halaman
x|close