Datangi Korban Banjir Jakarta Timur, Wagub Rano Karno Tawari Warga Pindah ke Rusun

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 3 Mar 2025, 12:55
thumbnail-author
Katherine Talahatu
Penulis
thumbnail-author
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Wagub Rano Karno memberikan bantuan untuk pengungsi banjir di Kelurahan Bidara Cina Wagub Rano Karno memberikan bantuan untuk pengungsi banjir di Kelurahan Bidara Cina (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno, mengunjungi dan menyalurkan bantuan bagi korban banjir di pengungsian SDN Kampung Melayu 01/02 serta Kantor Kelurahan Bidara Cina, Jakarta Timur.

Rano tiba di SDN Kampung Melayu 01/02 sekitar pukul 08.55 WIB dan disambut hangat oleh para pengungsi.  “Puasa semuanya? Sahur nggak tadi?” sapa Rano kepada para pengungsi di Kampung Melayu, Jakarta Timur, Senin, 3 Maret 2025.  

Sebanyak 365 warga mengungsi di SDN Kampung Melayu 01/02, dengan mayoritas terdiri dari bayi dan balita.

Baca juga: Pramono Anung dan Rano Karno Kompak Pakai Seragam Loreng di Retret Akmil Magelang

Rano Karno mengunjungi setiap ruang kelas yang dijadikan tempat pengungsian, terutama untuk memastikan kondisi lansia dan anak-anak yang tampak kurang sehat.

Setelah itu, ia melanjutkan kunjungannya ke pengungsian di Kantor Kelurahan Bidara Cina, tiba sekitar pukul 10.35 WIB, dan kembali disambut hangat oleh para pengungsi.

Dalam kesempatan itu, Rano menawarkan warga untuk pindah ke rumah susun (rusun), tetapi sebagian besar menolak karena merasa lebih nyaman di tempat tinggal mereka saat ini.

Ia juga menyalurkan bantuan berupa makanan, perlengkapan bayi dan anak, serta selimut dan tikar bagi para pengungsi di kedua lokasi tersebut.  (Sumber: Antara)

x|close