Setelah menamatkan pendidikan SMA, Afif melanjutkan ke jenjang perkuliahan di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan sempat menjadi Presiden Mahasiswa (BEM) pada tahun 2001-2002 serta menjadi pengurus besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII).
Setelah lulus S1 pada tahun 2004, ia sempat bekerja di Pusat Pengemabngan Sumber Daya Manusia. Pada tahun 2005, ia melanjutkan pendidikan S2 dengan mengambil jurusan Manajemen Komunikasi Politik di UIN Jakarta dan lulus pada tahun 2007.