Ntvnews.id, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumumkan bahwa polisi telah mengamankan terduga pelaku dalam kasus ledakan yang terjadi di lingkungan SMAN 72, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat, 7 November 2025. Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Listyo dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan.
“Untuk terduga pelaku saat ini sudah kita dapatkan. Anggota sedang melakukan pendalaman terkait dengan identitas dan lingkungan pelaku termasuk rumah. Tentunya nanti akan diinformasikan lebih lanjut setelah tim gabungan Polda Metro dan Densus melaksanakan pendalaman,” ujar Listyo.
Kapolri menegaskan, saat ini tim gabungan tengah mendalami motif pelaku, termasuk berbagai temuan di lokasi kejadian.
“Untuk saat ini, terduga pelaku dan untuk motif sedang kita dalami. Berbagai macam informasi sedang kita kumpulkan,” katanya.
Baca Juga: Kapolri Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dalam Ledakan SMAN 72
Dalam penyelidikan awal, polisi menemukan sejumlah barang bukti berupa senjata mainan serta tulisan-tulisan yang diduga berkaitan dengan aksi pelaku.
“Kita temukan jenis senjata mainan, dan ada tulisan-tulisan tertentu. Itu juga termasuk bagian yang kita dalami, termasuk bagaimana yang bersangkutan merakit dan melancarkan aksinya,” jelasnya.
Listyo juga memastikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Sebagian besar korban yang sempat dirawat kini telah berangsur pulih
“Saat ini korban meninggal dunia tidak ada. Ada dua yang dilaksanakan operasi dan sisanya dilaksanakan proses perawatan, dan mudah-mudahan bisa berangsur-angsur kembali pulang,” ujarnya.
SMAN 72 Jakarta (Dok. NTV April)
Baca Juga: Jenguk Korban di RS, Dasco Sampaikan Rasa Prihatin atas Ledakan di SMAN 72
Kapolri menambahkan, korban yang terluka telah mendapat perawatan di sejumlah rumah sakit, termasuk RS Islam Jakarta dan RS Yarsi.
Sementara itu, tim investigasi terus menelusuri hubungan antara pelaku dengan lingkungan sekolah.
“Informasi sementara masih dari lingkungan sekolah tersebut,” kata Listyo menutup pernyataannya.
Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading sempat menggegerkan warga sekitar karena terjadi saat Sholat Jumat berlangsung di masjid sekolah tersebut. Polisi saat ini masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan lokasi untuk memastikan keselamatan serta kelancaran proses penyelidikan.
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo. (Antara)