5 Fakta Sosok T yang Disebut Pengendali Judi Online di Indonesia, Benarkah Kebal Hukum?

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 29 Jul 2024, 16:12
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kepala BP2MI Benny Rhamdani saat mendatangi Bareskrim Polri. Kepala BP2MI Benny Rhamdani saat mendatangi Bareskrim Polri.

"Saya menyatakan kepada Presiden, Panglima TNI dan Kapolri sebetulnya sangat mudah untuk menangkap siapa aktor di balik bisnis judi online di Kamboja dan siapa aktor di balik scaming online," beber Benny.

Jokowi dan Kepala PPATK Buka Suara

Presiden Jokowi <b>(ANTARA)</b> Presiden Jokowi (ANTARA)

Menanggapi isu tersebut, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) buka suara. Presiden Jokowi mengaku tak mengetahui sosok berinisial T tersebut, "Ah enggak tau, Tanyakan ke Pak Benny itu lho," kata Jokowi. 

Hal senada juga diungkapkan Kepala PPATK Ivan Yustiavandana yang juga tidak mengetahuinya. “Inisialnya dari 2 juta nama juga sebut saja satu huruf di antara 28 huruf yang ada udah pasti ada. Dari ribuan nama sebut saja 28 abjad, sudah pasti ada," jelas Ivan.

Polri Lakukan Penyelidikan

Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan bahwa informasi dari Kepala BP2MI tersebut menjadi langkah awal penyelidikan Polri untuk mengusut sosok T yang disebut sebagai pengendali judi online di Tanah Air. 

Halaman
x|close