Jokowi Tegaskan RAPBN 2025 Harus Akomodasi Program Presiden Terpilih

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 5 Agu 2024, 12:00
Alber Laia
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin rapat terbatas didampingi Menhan Prabowo dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno, di Kantor Presiden Jakarta, Senin (5/8/2024). Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin rapat terbatas didampingi Menhan Prabowo dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno, di Kantor Presiden Jakarta, Senin (5/8/2024). (Dok.Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Dalam rapat terbatas RAPBN tahun 2025, Jokowi menekankan pentingnya agar rancangan APBN 2025 dapat mengakomodasi semua program yang dicanangkan oleh Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.

"Pagi hari ini kita akan berbicara mengenai RAPBN 2025 dan saya ingin di dalam rencana rancangan APBN 2025 ini mengakomodasi semua program Presiden terpilih," ujar Jokowi, dikutip dari Antara.

Baca Juga:

Momen Prabowo Dampingi Jokowi Rapat Terbatas Bahas RAPBN 2025

9 Kapal Ditangkap karena Langgar Aturan Perikanan di Kepulauan Seribu

Presiden Jokowi menguraikan empat poin utama yang harus diperhatikan dalam penyusunan RAPBN 2025. Pertama, pentingnya mengakomodasi program-program dari pemerintahan mendatang, memastikan transisi dan kontinuitas kebijakan.

Prabowo-Gibran. (Antara) Prabowo-Gibran. (Antara)

Kedua, Presiden Jokowi mengingatkan untuk waspada terhadap risiko perlambatan ekonomi global. Dia menekankan potensi dampak dari kebijakan suku bunga yang berubah serta ketegangan geopolitik yang dapat berujung pada krisis pangan dan kenaikan harga minyak.

Halaman
x|close