Ntvnews.id, Jakarta - Peserta turnamen tenis amatir, Green Slam Cup 2024 meningkat hampir dua kali lipat. Kejuaraan yang sudah memasuki volume kedua ini bakal digelar Anwa Puri Sports Club, Kembangan, Jakarta Barat pada 31 Agustus – 1 September 2024.
Ketua Pelaksana Green Slam Cup 2024, La Ode Rendrian Maharsya mengatakan tingginya komunitas yang ingin ikut serta membuat jumlah peserta di tahun ini meningkat dari tahun lalu.
Baca juga: Tenis Bareng Luna Digelar 26 Agustus Sebagai Kado Spesial Ultah
“Ini adalah tahun kedua kami mengadakan turnamen tenis antar komunitas dan kami berani klaim bahwa ini turnamen tenis antar komunitas terbesar dari sisi peserta,” kata La Ode Rendrian kepada wartawan Kamis (22/8/2024).
“Tahun lalu ada sekitar 52 komunitas, tahun ini kita lipat gandakan jadi 96 komunitas, itu kita kalikan karena mainnya dobel jadi ada 192 peserta,” sambungnya.
Lebih lanjut, La Ode Rendrian mengatakan di tahun kedua ini pihaknya juga mencoba sesuatu yang baru guna memanjakan para peserta.
Match Statistik, merupakan sesuatu hal yang baru, di mana para peserta bisa melihat penampilannya di setiap pertandingannya.
“Yang bikin kami semangat karena kami mau coba sesuatu yang baru di teknologi dan sebenarnya ini bukan teknologi yang wah, tapi kalau di turnamen pro tenis bisa dibilang wajib. Jadi nanti kita ada match statistic,” ujar La Ode.