Severity: Warning
Message: Invalid argument supplied for foreach()
Filename: libraries/General.php
Line Number: 87
Backtrace:
File: /www/ntvweb/application/libraries/General.php
Line: 87
Function: _error_handler
File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 64
Function: popular
File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once
Ntvnews.id, Jakarta - Timnas Indonesia mulai mempersiapkan diri menghadapi sisa laga putaran kedua babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Namun empat pemain belum bergabung ke pemusatan latihan yang digelar di Jakarta sejak hari ini, Selasa (28/5/2024).
Keempat pemain tersebut adalah Jay Idzes, Justin Hubner, Pratama Arhan, dan Jordi Amat. Seluruhnya merupakan pemain yang selama ini bermain di kompetisi luar Indonesia.
Menurut Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, keempat pemain tersebut absen dengan alasan berbeda. Namun rata-rata disebabkan oleh aktivitas bersama klub yang belum tuntas.
Salah satunya adalah Jay Idzes. Pemain naturalisasi asal Belanda itu seperti diketahui akan memperkuat timnya, Venezia FC di babak final playoff Serie A melawan Cremonese pada 31 Mei dan 3 Juni 2024. STY bahkan sudah memastikan Jay absen saat Indonesia bertemu dengan Irak.
Baca juga: Jay Idzes Dipastikan Absen saat Timnas Indonesia Bertemu Irak di Jakarta
Nasib yang sama juga menimpa Justin Hubner. Pemain naturalisasi itu masih dibutuhkan klubnya, Cerezo Osaka. Menurut STY, Hubner baru bergabung ke Timnas Indonesia setelah 2 Juni 2024.
Sementara itu, untuk Pratama Arhan sedikit berbeda. Eks PSIS itu terlambat gabung karena tengah menanti sanksi terkait kartu merah yang diterimanya pada Liga Korea, Minggu lalu.
Timnas Indonesia saat bertemu Vietnam (dok PSSI)
"Hari ini baru ada keputusan dia dapat sanksi dilarang bermain dua pertandingan atau sama sekali tidak ada sanksi. Bisa saja besok berangkat dari Korea ke Indonesia," kata STY.