Ntvnews.id, Jakarta - Dunia futsal dikejutkan dengan skor pertandingan yang di luar nalar pada gelaran FISU World University Championships Futsal 2024. Tim Futsal Portugal menorehkan sejarah baru dengan mengalahkan Uni Emirat Arab dengan skor telak 65-0.
Kemenangan ini menjadi yang terbesar dalam sejarah tim futsal Portugal dan sekaligus menjadi skor terbesar kedua di sepanjang sejarah futsal.
Sebelumnya, skor tertinggi dalam sejarah futsal masih dipegang Brazil saat melawan Timor Leste (2006) dengan skor 76-0.
Portugal defeated the United Arab Emirates 65-0 in the second round of the University Futsal World Cup.
— 55 Futsal (@55FutsaI) June 12, 2024
It's the second biggest win in the History of Futsal.
1. Brazil 76-0 Timor Leste (2006).
2. Portugal 65-0 UAE (2024). pic.twitter.com/QnRK3xOIeq
Pertandingan yang berlangsung di Shanghai, China, pada tanggal 11 Juni 2024 ini bagaikan pembantaian di lapangan futsal. Portugal sudah unggul 32-0 di babak pertama. Dominasi Portugal semakin tak terbendung di babak kedua dengan tambahan 33 gol.
Beberapa pemain Portugal menjadi bintang dalam pertandingan ini. Rodrigo Lemos dan Samuel Marques menjadi pencetak gol terbanyak dengan masing-masing 9 gol. Rui Moreira menyusul dengan 7 gol, dan 4 pemain lainnya, Diogo Furtado, Francisco Oliveira, Rafael Freire, dan Raul Moreira, masing-masing mencetak 6 gol. Goncalo Cardoso dan Ricardo Marques pun tak mau kalah dengan menyumbangkan masing-masing 5 gol.
Baca Juga:
Hasil Euro 2024: Gol Telat Conceicao Bawa Portugal Menang atas Republik Ceko