A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: Invalid argument supplied for foreach()

Filename: libraries/General.php

Line Number: 87

Backtrace:

File: /www/ntvweb/application/libraries/General.php
Line: 87
Function: _error_handler

File: /www/ntvweb/application/controllers/Read.php
Line: 64
Function: popular

File: /www/ntvweb/index.php
Line: 326
Function: require_once

Jenis Makanan Untuk Sahur Yang Membantu Perut Kenyang Lebih Lama - Ntvnews.id

Jenis Makanan Untuk Sahur Yang Membantu Perut Kenyang Lebih Lama

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 3 Mar 2025, 13:05
thumbnail-author
Muhammad Hafiz
Penulis
thumbnail-author
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Ilustrasi makanan bergizi Ilustrasi makanan bergizi (Pexels)

Ntvnews.id, Jakarta - Praktisi Kesehatan Masyarakat, dr. Ngabila Salama, merekomendasikan beberapa jenis makanan sehat yang baik dikonsumsi saat sahur untuk membantu perut merasa kenyang lebih lama.

Beliau menyarankan untuk mengonsumsi sup yang kaya akan sayuran, serat, dan daging, karena dapat membuat perut kenyang lebih lama dan memberikan energi yang dibutuhkan selama puasa.

Selain itu, nasi merah juga direkomendasikan karena memiliki kalori dan indeks glikemik yang lebih rendah dibandingkan nasi putih, mi, atau pasta. Hal ini menyebabkan proses penyerapan zat gizi lebih lambat, sehingga rasa kenyang dapat bertahan lebih lama.

Baca juga: Ramadhan 1446 H, Masjid Istiqlal Tiap Hari Sediakan 4.000 Boks Makan Berbuka dan Sahur

Kacang-kacangan, seperti kacang edamame, juga baik dikonsumsi saat sahur karena mengandung karbohidrat kompleks dan protein yang bersifat mengenyangkan serta membantu memperbaiki dan membangun jaringan tubuh.

Telur matang merupakan sumber protein dan lemak yang menyehatkan, sementara buah pisang kaya akan mineral seperti magnesium dan potasium, yang dapat membantu menjaga keseimbangan elektrolit tubuh selama berpuasa.

Dengan memilih makanan-makanan tersebut saat sahur, diharapkan perut dapat merasa kenyang lebih lama dan tubuh tetap berenergi selama menjalankan ibadah puasa.

(Sumber: Antara)

x|close