Maarif House Bincang Agama, Kebudayaan dan Moralitas Publik

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 12 Sep 2024, 11:05
Zaki Islami
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Maarif House Bincang Agama, Kebudayaan dan Moralitas Publik Maarif House Bincang Agama, Kebudayaan dan Moralitas Publik (Istimewa)

Ntvnews.id, Jakarta - MAARIF Institute kembali menggelar diskusi terbatas dengan tema "Agama, Kebudayaan, dan Moralitas Publik". Acara yang diselenggarakan di kantor MAARIF, 11 September 2024 ini membincang isu Agama, Kebudayaan, dan Moralitas Publik yang menjadi dasar tatanan kehidupan manusia. Pertanyaan mendasar yang didiskusikan dalam roundtable discussion ini adalah apakah agama, kebudayaan dan moralitas publik bisa beradaptasi dengan perubahan yang terjadi? Bagaimana nilai-nilai etika, moral bekerja di ruang ruang kekuasaan, dan bagaimana dampaknya bagi kehidupan berbangsa dan bernegara?

Menjawab persoalan ini, salah satu narasumber MAARIF House, Syamsul Arifin, Guru Besar Sosiologi Agama Universitas Muhammadiyah Malang, menyampaikan pandangan mendalam terkait isu moralitas dan kepemimpinan di Indonesia.

Baca Juga:

Potret Richard Eliezer Usai Menghirup Udara Bebas dari Kasus Ferdy Sambo

Stefan William Sudah Nikah Lagi, Celine Evangelista Semprot Soal Nafkah Anak

Syamsul menekankan bahwa etika memiliki posisi yang lebih tinggi daripada hukum, dengan memberikan contoh bagaimana BJ Habibie yang memutuskan untuk tidak mencalonkan diri sebagai presiden pada saat itu meskipun secara hukum dia dibolehkan.

Maarif House Bincang Agama, Kebudayaan dan Moralitas Publik <b>(Istimewa)</b> Maarif House Bincang Agama, Kebudayaan dan Moralitas Publik (Istimewa)

"Indonesia sangat kaya dengan etika dan nilai-nilai luhur. Sebagai bangsa, kita harus mempertahankan warisan ini dan mengingat bahwa etika merupakan refleksi dari apa yang baik dan buruk," ungkap Syamsul.

Halaman
x|close