Agar Harmonis, Organisasi Masyarakat Sipil Diharapkan Kawal Pilkada 2024

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Okt 2024, 09:43
Moh. Rizky
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Peran organisasi masyarakat sipil dinilai penting dalam Pilkada 2024. Peran organisasi masyarakat sipil dinilai penting dalam Pilkada 2024.

Sementara itu, peneliti Perludem, Iqbal Kholidin mengungkapkan bahwa selain menjaga stabilitas politik, organisasi masyarakat sipil juga berperan sebagai pengawas terhadap jalannya pemerintahan dan proses elektoral.

Dia menegaskan bahwa konsep harmonis dalam iklim politik bukan hanya sekadar suasana yang damai, tetapi juga berkaitan erat dengan berjalannya proses politik sesuai aturan.

"Harmonis itu bukan sekadar adem ayem, tapi yang lebih penting adalah bagaimana keberlangsungan iklim politik berjalan sesuai aturan," kata Iqbal.

Ia menyoroti bahwa meskipun suasana terlihat tenang, seringkali penyelenggaraan negara dan proses elektoral masih diwarnai oleh berbagai permasalahan.

"Yang bisa kita lakukan adalah menjadi mekanisme check and balancing terhadap pemerintah," ujarnya.

Iqbal juga menekankan pentingnya peran OMS dalam mengedukasi masyarakat mengenai proses elektoral dan pemerintahan yang baik.

Menurutnya, pemahaman masyarakat tentang pentingnya proses politik yang sehat adalah kunci dalam menciptakan pemerintahan yang transparan dan akuntabel.

Halaman
x|close