Kim Jong Un Dukung Penuh Rusia dalam Konflik Ukraina

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 13 Jul 2025, 12:07
thumbnail-author
Devona Rahmadhanty
Penulis
thumbnail-author
Ramses Manurung
Editor
Bagikan
Kim Jong Un - Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un - Pemimpin Korea Utara (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, menegaskan kesiapan pyongyang untuk memberikan dukungan penuh terhadap langkah-langkah Rusia dalam mengatasi krisis di Ukraina.

Pernyataan tersebut ia sampaikan langsung saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov, sebagaimana dilaporkan oleh Kantor Berita Pusat Korea (KCNA).

Pertemuan antara Kim dan Lavrov berlangsung pada Sabtu, 12 Juli 2025, dalam rangka kunjungan resmi Menlu Rusia ke Pyongyang, seperti dikonfirmasi oleh Kementerian Luar Negeri Rusia.

"Kim Jong Un kembali menegaskan kesiapan Korea Utara untuk terus tanpa syarat mendukung seluruh langkah kepemimpinan Rusia dalam menyelesaikan situasi di Ukraina secara menyeluruh dan mendasar, sesuai dengan semangat perjanjian antarnegara antara Korea Utara dan Rusia," berdasarkan laporan dari KCNA. 

Kim Jong Un turut menegaskan bahwa Pyongyang dan Moskow memiliki pandangan yang sejalan dalam berbagai isu strategis, mencerminkan eratnya hubungan aliansi antara kedua negara.

Masih dari laporan KCNA, dalam pertemuan tersebut Kim juga menitipkan salam hangat untuk Presiden Rusia, Vladimir Putin, melalui Menteri Luar Negeri Sergey Lavrov.

Baca juga: Korut Buka-Bukaan Akui Bantu Rusia Lawan Ukraina

(Sumber: Antara) 

 

x|close