Ntvnews.id
Ketua DKM Fatahillah, Amirudin, menyampaikan bahwa takjil gratis ini disiapkan untuk membantu ASN, pegawai, dan musafir agar lebih mudah berbuka puasa.
“100 paket takjil gratis disiapkan selama hari kerja yakni mulai Senin hingga Jumat dan disediakan untuk siapa saja yang membutuhkan untuk berbuka puasa,” ujar Amirudin di Jakarta, Minggu 2, Maret 2025.
Amirudin menjelaskan bahwa DKM Fatahillah Balai Kota mengadakan kegiatan penguatan nilai-nilai Ramadhan setiap Senin hingga Kamis setelah zuhur selama bulan suci.
Baca juga: Transjakarta Sediakan Takjil untuk Buka Puasa Selama Bulan Ramadhan
Selain itu, pada 18 Maret 2025, akan digelar kajian khusus memperingati Nuzulul Quran dengan menghadirkan Ustaz Wijayanto sebagai pembicara dan DKM juga telah menyiapkan imam untuk shalat tarawih selama hari kerja.
“Kami bersinergi dengan Duta Imam Tarawih untuk penyelenggaraan ibadah tarawih di Masjid Fatahillah yang dilangsungkan selama hari kerja di bulan Ramadan,” kata Amirudin.
Amirudin menambahkan bahwa Masjid Fatahillah juga akan menggelar shalat Idul Fitri.
Sebagai informasi, pemerintah telah menetapkan 1 Ramadhan 1446 Hijriah jatuh pada 1 Maret 2025.
Keputusan ini diumumkan oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar, dalam sidang isbat di Kantor Kementerian Agama, Jakarta Pusat, pada Jumat, 28 Februari 2025 di malam hari.
(Sumber: Antara)