10 Aplikasi AI Paling Sering Dipakai Awal 2025, Canva Kalahkan ChatGPT

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Mei 2025, 06:00
thumbnail-author
Muslimin Trisyuliono
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Ilustrasi - Logo OpenAI dan ChatGPT. Ilustrasi - Logo OpenAI dan ChatGPT. (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) menjadi teknologi tidak hanya berkembang pesat, tetapi juga semakin relevan di berbagai aspek kehidupan.

Kepopuleran AI didorong oleh kemudahannya dalam membantu pengguna untuk membuat teks, grafik dan video dalam hitungan detik.

Berdasarkan data lalu lintas situs web yang dirilis oleh Exploding Topics, Canva menjadi platform desain grafis populer, dinobatkan sebagai alat kecerdasan buatan (AI) paling banyak digunakan pada 2025.

Data lalu lintas dikumpulkan, Canva mencatat angka kunjungan mencapai 263,5 juta, jauh mengungguli kompetitor lainnya.

Baca juga: Ojol Unjuk Rasa, Polda Metro Jaya Siap Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

Baca juga: Prabowo Sambut Baik Rute Baru Penerbangan Bangkok–Surabaya–Medan: Tingkatkan Pariwisata

Di posisi kedua DeepL layanan penerjemah asal Jerman, mencatat 167,3 juta kunjungan.

Sementara ChatGPT dari OpenAI berada di peringkat ketiga dengan 75 juta kunjungan bulanan.

Berikut adalah 10 besar alat AI paling populer 2025 berdasarkan jumlah kunjungan bulanan:

1. Canva: 263.500.000 kunjungan dan pangsa pasar 32,24 persen
2. DeepL: 167.300.000 kunjungan dan pangsa psar 20,47 persen
3. ChatGPT: 75.000.000 kunjungan dan pangsa pasar 9,18 persen
4. QuillBot: 65.700.000 kunjungan dan pangsa pasar 8,04 persen
5. Remove.bg: 38.300.000 kunjungan dan pangsa pasar 5,35 persen
6. Gemini: 38.300.000 kunjungan dan pangsa pasar 4,69 persen
7. Grammarly: 37.700.000 kunjungan dan pangsa pasar 4,61 persen
8. Character AI: 21.400.000 kunjungan dan pangsa pasar 2,62 persen
9. Quizizz: 15.200.000 kunjungan dan pangsa pasar 1,86 persen
10. Zapier: 10.200.000 kunjungan dan pangsa pasar 1,25 persen.

x|close