Baca Juga: Desus Keretakan Jokowi dan Prabowo, Gerindra Jawab Ini
Sebelumnya, Ketua DPD PDIP Jabar, Ono Surono, mengungkapkan alasan partainya membatalkan dukungan untuk Anies Baswedan sebagai calon Gubernur Jabar.
Ono mengatakan bahwa meskipun partai telah melakukan komunikasi dengan Anies, keputusan akhir tidak memilih Anies disebabkan oleh adanya campur tangan pihak lain yang tidak mendukung pencalonannya.
"Mulyono dan geng," ungkap Ono dalam konferensi pers di KPU Jabar usai mengantar pendaftaran bapaslon Pilgub Jabar, Kamis, 29 Agustus 2024 malam.
Ketika ditanya mengenai siapa yang diduga menghalangi pencalonan Anies Baswedan oleh PDIP di Pilgub Jabar, Ono menyebut sosok tersebut sebagai 'Mulyono'. Nama Mulyono merujuk pada nama asli Presiden Joko Widodo sebelum diganti karena sering mengalami masalah kesehatan.