Kecoa di dalam wadah sempat sulit dikeluarkan, sehingga wanita tersebut menggunakan garpu untuk menempatkannya di piring. Setelah menempatkan kecoa, keluarga tersebut memanggil pelayan dan berpura-pura merasa jijik.
Mereka kemudian meninggalkan restoran dengan membawa semua makanan yang telah dipesan tanpa membayar sepeser pun.
Baca Juga: Emak-emak Barbar, Nekat Bobol Restoran di Pamulang Tangsel: Bawa Kabur Beras sampai Gas LPG
Setelah kejadian ini viral, sejumlah pengguna media sosial, terutama di X (Twitter), menuduh keluarga tersebut telah menggunakan taktik serupa untuk menipu beberapa restoran di Guadalajara. Video dan foto-foto keluarga tersebut, termasuk wanita berambut pirang yang dijuluki 'Lady Cucaracha' (Wanita Kecoa), menjadi viral di internet.
Pihak Puerto Chale menyatakan, "Hari ini kami menghadapi pengalaman yang tidak menyenangkan. Setelah memeriksa rekaman kamera, kami menyadari bahwa ada meja yang memanipulasi situasi dengan menaruh kecoa di salah satu piring kami.
Mereka kemudian mengeluh kepada pelayan kami, membuat keributan untuk menarik perhatian agar kami tidak menagih tagihan mereka. Kami ingin menegaskan bahwa di Puerto Chale, kami selalu menjaga kebersihan makanan kami untuk memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan kami."