Keras! Begini Latihan Fisik Diduga Anggota Ormas Pemuda Pancasila di Parit dan Gorong-gorong

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 30 Sep 2024, 16:19
Dedi
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Latihan Fisik dan Mental Anggota Pemuda Pancasila Latihan Fisik dan Mental Anggota Pemuda Pancasila (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Salah satu organisasi kemasyarakatan yang cukup dikenal di Indonesia adalah Pemuda Pancasila (PP). Organisasi ini memiliki ciri khas berupa seragam yang menyerupai seragam militer, dengan motif loreng berwarna hitam dan oranye.

Beberapa anggota Pemuda Pancasila terlihat mengenakan baret merah, yang tentunya tidak mudah didapatkan. Sebagai organisasi yang bersifat paramiliter, anggota Pemuda Pancasila harus mendapatkan pelatihan khusus yang mencakup latihan fisik dan mental.

Hal ini terlihat dalam sebuah video yang beredar di Instagram hingga viral baru-baru ini. Disebutkan bahwa kekuatan fisik bukan hanya kekuatan saja, tapi mental para anggota Pemuda Pancasila juga perlu diperhatikan. 

Lambang Ormas Pemuda Pancasila <b>(Instagram)</b> Lambang Ormas Pemuda Pancasila (Instagram)

“Latihan fisik bukan hanya soal kekuatan, tapi juga mental! Pemuda Pancasila membuktikan semangat juang mereka saat pelatihan anggota baru di dalam gorong-gorong. Dengan penuh disiplin dan keberanian, mereka melatih diri untuk menjadi lebih tangguh,” tulisnya. 

Dalam video yang diunggah di akun tersebut, sejumlah orang yang diduga calon anggota Pemuda Pancasila terlihat mengikuti pelatihan mental dan fisik dengan cara merangkak di sebuah parit dengan air menggenang yang cukup keruh.

Selain itu, ketika ada salah seorang anggota yang hendak naik ke atas gorong-gorong langsung dicegat oleh seniornya. Ia disuruh untuk masuk ke dalam gorong-gorong tersebut. 

Latihan Fisik dan Mental Anggota Pemuda Pancasila <b>(Instagram)</b> Latihan Fisik dan Mental Anggota Pemuda Pancasila (Instagram)

Sementara itu, tampak beberapa orang yang diduga sebagai senior dengan menggunakan pakaian loreng oranye dan baret merah tampak mengawasi jalannya pelatihan tersebut. Ia tampak menyuruh para anggota tersebut untuk jalan merunduk di parit. 

Halaman
x|close