5 Kontroversi Gus Miftah yang Jadi Sorotan, Sempat Dakwah di Klub Malam dan Gereja

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 8 Okt 2024, 05:05
Dedi
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Gus Miftah Gus Miftah (YouTube Gus miftah official)

Ketika ditanya mengenai hal ini, Gus Miftah mengonfirmasi bahwa pertunjukan itu memang terjadi di pondok pesantrennya, tetapi ia mengklaim tidak terlibat dalam penulisan cerita atau penggarapan lakon di acara tersebut.

Bagi-bagi uang saat Pilpres 2024

Wakil Presiden Terpilih Pilpres 2024 Gibran Rakabuming Raka melakukan blusukan sekaligus membagikan susu dan buku kepada ratusan warga di Desa Wangunsari, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Kamis (22/8/2024).  <b>(ANTARA/Rubby Jovan)</b> Wakil Presiden Terpilih Pilpres 2024 Gibran Rakabuming Raka melakukan blusukan sekaligus membagikan susu dan buku kepada ratusan warga di Desa Wangunsari, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Kamis (22/8/2024). (ANTARA/Rubby Jovan)

Dalam pemilihan presiden 2024, Gus Miftah diketahui mendukung pasangan Prabowo Gibran dan aktif dalam kampanye politik. Suatu ketika, ia tertangkap kamera membagikan uang di Pamekasan, Jawa Timur.

Tindakan ini menuai kontroversi dan menjadi trending di media sosial. Namun, ia membantah tuduhan melakukan politik uang, dengan alasan bahwa ia memang senang bersedekah setiap hari.

Toyor kepala istri di muka umum

Gus Miftah Pegang dan Remas-remas kepala istri <b>(Instagram sisi terang)</b> Gus Miftah Pegang dan Remas-remas kepala istri (Instagram sisi terang)

Belakangan ini, sebuah video yang menunjukkan Gus Miftah menoyor kepala istrinya berulang kali di depan umum menjadi viral. Aksi ini langsung menuai kritik tajam dari netizen karena dianggap tidak sopan dan memalukan istrinya.

Menanggapi kontroversi tersebut, Gus Miftah bercanda bahwa ia dan istrinya sering berinteraksi dengan cara seperti itu, sehingga aksinya hanyalah lelucon dan bukan dimaksudkan untuk mempermalukan istrinya di depan umum.

Halaman
x|close