London Raih Predikat Kota Terbaik untuk Ke-10 Kalinya Berturut-turut

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 21 Nov 2024, 13:18
Akbar Mubarok
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Orang-orang melintasi Jembatan Waterloo saat bulan purnama terbit di atas distrik keuangan ibu kota di London. Orang-orang melintasi Jembatan Waterloo saat bulan purnama terbit di atas distrik keuangan ibu kota di London. ((Antara (Stephen Chung) ))

Ntvnews.id, London - London kembali meraih gelar sebagai kota terbaik di dunia selama 10 tahun berturut-turut dalam daftar tahunan World's Best Cities, yang dirilis pada Rabu, 20 November 2024, Ibu kota Inggris ini berhasil mempertahankan posisi teratas, mengalahkan kota-kota besar lainnya seperti New York, Paris dan Tokyo.

Peringkat tersebut disusun oleh Resonance, sebuah firma konsultan global yang berfokus pada real estat, pariwisata dan pengembangan ekonomi.

Penilaian dilakukan terhadap kota-kota dengan populasi lebih dari 1 juta jiwa.

London telah menunjukkan dominasi yang konsisten dalam peringkat ini sejak awal, bahkan seiring dengan perkembangan kriteria evaluasi yang dilakukan setiap tahunnya.

Peringkat ini menyoroti daya tarik global London sebagai kota yang berhasil memadukan warisan budaya yang kaya, infrastruktur bisnis yang solid, dan kualitas hidup yang luar biasa.

Baca Juga: Usai Tinggalkan Brasil, Prabowo Lanjutkan Kunjungan ke London Setelah G20

Tahun ini, peringkat tersebut bekerja sama dengan lembaga jajak pendapat terkemuka, Ipsos, dan memasukkan persepsi publik sebagai salah satu metrik penting.

Halaman
x|close