Viral Sapi Kepergok Kunyah Ular Piton, Hal Ini Jadi Penyebabnya

NTVNews - 3 Mei 2024, 06:17
Deddy Setiawan
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Seekor Sapi Kepergok Kunyah Ular Piton Seekor Sapi Kepergok Kunyah Ular Piton (Istimewa)

Ntvnews.id, Australia - Belum lama ini sebuah foto viral menunjukkan seorang sapi yang sedang memakan ular piton di Australia.

Diketahui Kejadian ini terekam oleh Andrew Gertz dan diposting di Facebook pada tanggal 23 Oktober 2023 lalu.

Meskipun sapi dikenal sebagai hewan herbivora yang memakan tumbuhan, foto ini menampilkan pemandangan yang jarang terjadi di mana sapi memakan ular.

Dilansir dari Sacbee, Kamis, 2 Mei 2024, Gertz mengambil foto ini di Sandover Highway di Northern Territory, Australia. 

Seekor Sapi Kepergok Kunyah Ular Piton <b>(Istimewa)</b> Seekor Sapi Kepergok Kunyah Ular Piton (Istimewa)

Awalnya, Gertz meragukan bahwa sapi benar-benar memakan ular, menganggap bahwa mungkin saja ular tersebut terganggu oleh sapi dan kemudian menggigitnya sebagai balasan.

Meski terdengar asing, sapi bisa saja mengonsumsi ular dengan suatu alasan. RaynerAg, sebuah perusahaan konsultan untuk peternak sapi dan domba, mengatakan bahwa sapi tidak segan-segan memakan ular jika mereka mengalami kekurangan mineral.

Namun, ular tersebut kemungkinan besar sudah mati lebih dulu, kata perusahaan tersebut dalam postingan Facebook. 

Halaman
x|close