Hidup Hemat, Seorang Wanita Rela Tinggal di Dalam Toilet Kantor

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Apr 2025, 07:40
thumbnail-author
Deddy Setiawan
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ilustrasi toilet Ilustrasi toilet (ANTARA/Pexels )

Ntvnews.id, Beijing - Seorang perempuan berusia 18 tahun di China bernama Yang memutuskan untuk tinggal di toilet kantor sebagai solusi menghemat pengeluaran akibat kesulitan membayar tempat tinggal.

Dilansir dari World of Buzz, Kamis, 10 April 2025, pilihan ini diambil karena pendapatan bulanannya yang hanya sebesar 2.700 Yuan (sekitar Rp 6,2 juta), membuatnya harus mencari cara agar bisa bertahan secara finansial.

Sementara biaya sewa di luar bisa mencapai 1.800 Yuan (sekitar Rp 4,1 juta), Yang hanya perlu membayar 50 Yuan (sekitar Rp 115.000) per bulan untuk tinggal di toilet kantor milik perusahaannya.

Baca Juga: Info Orang Hilang! Wanita Cantik Tinggalkan Suami, Izin Pergi ke Toilet Mall Seasons City Lalu Tak Kembali Lagi

Toilet tersebut memiliki luas sekitar enam meter persegi dan dilengkapi dua bilik toilet serta satu wastafel. Untuk membuatnya lebih nyaman ditinggali, Yang mengatur ruang itu dengan membawa perlengkapan seperti tempat tidur lipat, tirai, alat memasak, dan rak pakaian.

Meski area tersebut juga dipakai oleh rekan kerjanya setiap hari untuk keperluan buang air, Yang tetap menjaga kebersihannya. Ia rutin membersihkan toilet itu setiap hari. Terkait aroma tidak sedap yang biasa muncul di area tersebut, Yang menjelaskan bahwa tempat tidurnya tidak pernah terganggu oleh bau.

"Saya tidak pernah mengunci pintu. Sejauh ini, barang saya tidak pernah hilang," katanya, yang telah tinggal di lokasi itu selama sebulan.

Baca Juga: Geger Pramugari Rekam Diam-diam Aktivitas Toilet Pesawat

Atasan Yang, Xu, memahami perjuangan anak muda untuk mandiri dan bahkan sempat menawarinya tinggal sementara di rumahnya karena mengetahui situasi sulit yang sedang dihadapi bawahannya itu.

Xu menambahkan bahwa sebelumnya Yang juga sempat mempertimbangkan untuk tinggal di ruang kantor yang kosong atau menyewa kamar dengan harga 400 Yuan (sekitar Rp 920.000), namun pada akhirnya memilih toilet kantor karena merasa lebih aman dan dekat dengan tempat kerjanya.

Xu saat ini berencana memindahkan Yang ke ruangan kantor lain yang telah direnovasi.

x|close