Polda Metro Bakal Evaluasi Tilang ETLE untuk Ambulans

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Apr 2025, 17:30
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Komarudin. Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Komarudin.

Ntvnews.id, Jakarta - Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Komarudin bakal mengevaluasi penerapan sistem Electronic-Traffic Law Enforcement ( ETLE ). Ini dilakukan setelah muncul kekhawatiran pengemudi ambulans akan terkena tilang ETLE, padahal dalam kondisi darurat.

"Nanti kita akan lihat permasalahannya. Program ETLE ini sudah sangat lama. Demikian ditemukan permasalahan di tengah jalan, kita akan evaluasi, kita akan lihat informasi seperti apa yang sesungguhnya terjadi," ujarnya, Selasa, 15 April 2025.

Bukan cuma memperbaiki sistem ETLE, kata Komarudin, di masa awal jabatannya sebagai Dirlantas Polda Metro, ia juga fokus perbaikan pengaturan lalu lintas. Ini dilakukan untuk mengurangi kemacetan di Jakarta.

"Yang pasti tentunya berbicara di bidang lalu lintas, Jakarta dikenal dengan daerah yang sangat padat. Pertumbuhan kendaraannya cukup tinggi, tinggal kita coba programkan yang bisa kita lakukan untuk aktivitas masyarakat bisa berjalan walaupun kegiatannya cukup padat," tuturnya.

Komarudin bakal menyiapkan sejumlah skema arus lalu lintas untuk mengurangi kepadatan volume kendaraan. Pengaturan lalu lintas melibatkan pihak terkait seperti Dinas Perhubungan Provinsi Jakarta.

"Rekayasa arus lalu lintas. Sekiranya ada ruas-ruas jalan yang memang sudah tidak representatif dengan volume kendaraan yang begitu padat. Mungkin ada pengalihan dan lain sebagainya, nanti dengan Dinas Perhubungan tentunya," tandas Komarudin..

x|close