Ntvnews.id, Sulteng - Insiden memilukan terjadi di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara ketika seorang wanita berinisial PD (25) dikabarkan tega menganiaya bayi berusia enam bulan yang diasuhnya.
Pengasuh tersebut diketahui masih memiliki hubungan keluarga dengan sang bayi. Aksi kekerasan ini dipicu oleh emosi setelah ibu sang bayi yang sedang merantau tak kunjung mengirimkan uang untuk biaya hidup anaknya.
Menurut informasi yang dihimpun, kejadian menggemparkan ini berlangsung di sebuah rumah kos di kawasan Lorong Anawai, Kecamatan Wuawua, pada Senin, 21 April 2025 sekitar pukul 17.00 WITA.
Polisi dari Polresta Kendari segera bertindak setelah video penganiayaan tersebut viral di media sosial. Menurut keterangan Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Nirwan Fakaubun, pelaku telah ditangkap dan kini sedang dalam proses pemeriksaan.
Ilustrasi Bayi (Istimewa)
Diketahui bahwa PD adalah tante dari ibu korban, yang kini tengah bekerja di Papua. Sejak kelahiran, bayi malang itu dirawat oleh pelaku karena ibunya merantau dan menitipkan sang anak kepadanya.
"Pelaku sudah diamankan semalam di kosnya. Sekarang masih dalam pemeriksaan," kata dia kepada wartawan.
Puncak amarah pelaku membuatnya nekat merekam aksi keji tersebut. Dalam video yang beredar luas, salah satunya di akun Instgram @net2netnews.reborn, memperlihatkan aksi keji tersebut.
Pelaku terlihat mengambil bayi yang semula digendong oleh adiknya, lalu membantingnya ke arah kasur dengan kasar.