Cerita Pemberian Pin Emas Kementan: Diusulkan SYL, Biaya Ditanggung Anak Buah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 19 Jun 2024, 16:22
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL). (Antara) Mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL). (Antara)

"Sesuai dengan eselon I masing-masing. Kan sudah jelas misal eselon I-nya satu, eselon II-nya lima ya berarti dia bayar enam orang," imbuhnya.

Masing-masing pin emas, kata dia berbeda. Utamanya pin emas untuk menteri, wakil menteri dan pejabat eselon. Perbedaan terdapat pada berat dan harganya.

"Dan desainnya menteri, wakil menteri, beda dengan eselon I dan juga eselon II, itu dalam berat gram emasnya. Sehingga harganya beda," tuturnya.

Sebelumnya, Dirjen Hortikultura Kementan, Prihasto Setyanto, mengaku pernah menerima pin emas sebagai tanda perolehan predikat audit keuangan opini WTP. Pin Diberikan Sekjen Kementan Kasdi Subagyono. Belakangan karena merupakan barang bukti kasus korupsi SYL, Prihasto mengembalikan pin emas itu ke KPK.

Halaman
x|close