Baca Juga: Breaking News! Helikopter Jatuh di Bali Gegara Tali Layangan
Ada juga teriakan seorang wisatawan asing yang diduga menjadi korban, meminta pertolongan untuk suaminya.
“Helikopter yang membawa dua penumpang ini terjatuh diduga akibat terbang terlalu rendah atau tersangkut tali layangan. Penumpang dilaporkan luka-luka.” Tulis unggahan Instagram @aviatren.
Kasi Trantib Kecamatan Kuta Selatan, Kadek Alit Juwita, mengonfirmasi kejadian tersebut. Ia menyebutkan bahwa helikopter jatuh di Gang Cempaka, Jalan Batu Kandik, Desa Pecatu.
“Helikopter itu jatuh di lahan milik warga. Korbannya adalah investor yang ingin memeriksa tanah,” ujar Alit Juwita kepada media.
Baca Juga: Helikopter Isi 4 Orang di Rusia Tiba-tiba Hilang
Namun, pihaknya tidak mengetahui secara pasti penyebab jatuhnya helikopter. Ia menduga helikopter tersangkut tali layangan atau terbang terlalu rendah.