Soal Isu Penambahan Komisi, Ini Respons DPR

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Sep 2024, 04:45
Deddy Setiawan
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Gedung DPR Gedung DPR (Antara)

Ia menuturkan bahwa jika kementerian baru terbentuk di pemerintahan mendatang, maka komisi-komisi DPR akan disesuaikan untuk memastikan kerja sama yang lebih efektif.

"Setelah kementerian terbentuk, kita akan melihat bagaimana hubungan kerjanya dengan komisi-komisi DPR," katanya.

Baca Juga: DPR Minta Pendidikan Dokter Diperbaiki dalam Hal Ini

Lodewijk meminta masyarakat bersabar menunggu kepastian terkait penambahan AKD di DPR pada periode mendatang.

Sebelumnya, Ketua DPR RI Puan Maharani juga menyampaikan bahwa DPR sedang mengkaji kemungkinan penambahan jumlah kementerian pada kabinet Prabowo-Gibran, yang nantinya akan berdampak pada jumlah komisi di DPR.

"Ini masih dalam tahap pembahasan yang lebih mendalam," ujar Puan saat berbicara kepada media di Karet Tengsin, Jakarta, pada Sabtu.

Puan menambahkan, dengan adanya penambahan kementerian, kemungkinan besar akan ada penambahan komisi di DPR, yang akan menjadi mitra kerja kementerian-kementerian baru tersebut.

Halaman
x|close