"Pada saat kami fokus pengamanan kegiatan unras di depan, tiba-tiba kami mendapatkan informasi ada sekelompok orang tak dikenal masuk lewat gerbang pintu belakang. Mereka yang melakukan pengerusakan itu masuk," ungkapnya.
Edy mengklaim bahwa polisi tidak mengetahui bahwa OTK tersebut merusak acara diskusi yang berlangsung di dalam hotel.
Baca Juga: Unggahan RK Diskusi Masa Depan Bareng Istri di-Like Akun IG Jokowi
Menurut Edy, polisi tidak mendapat informasi mengenai adanya acara diskusi di hotel tersebut karena tidak ada pemberitahuan resmi kepada pihak kepolisian.
"Kami tidak tahu karena memang kegiatan di dalam juga apa kami tak tahu, karena tak ada pemberitahuan ke Polsek atau Polres terkait kegiatan. Pada hari ini kami lebih fokus pada pengamanan kegiatan unras yang dilakukan Aliansi Cinta Tanah Air yang ada di Grand Kemang gerbang depan," ujarnya.
Edy juga menegaskan bahwa orang-orang yang merusak acara diskusi berbeda dengan mereka yang melakukan unjuk rasa di depan hotel.
"Kegiatan unras ini tak ada kendala, tak ada masalah, jadi berjalan dengan baik. Jadi orang berbeda dengan kelompok yang melakukan unras," kata dia.