"Saya mendekati ibu dan bertanya kenapa cincin itu hilang, ibu hanya bisa memberi isyarat sambil menutupi wajahnya. Saya langsung masuk ke rumah, dan ternyata dia (pelaku) berusaha melarikan diri lewat belakang setelah melihat banyak orang di depan (rumah)," ujar Usmawat, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Crime, Senin, 20 Januari 2025.
Usmawat menambahkan pelaku mencoba melarikan diri dengan menyembunyikan tas, namun akhirnya berhasil disergap oleh pihak keluarga.
Saat ini, pihak kepolisian Polres Batubara masih menangani kasus pencurian dengan kekerasan ini dan menyelidiki lebih lanjut peran para pelaku.