"Kalau renovasi ini sudah jauh lebih bagus ya, cuma barangkali mungkin harus diperbesar soalnya ini 2 ribu tenant loh, luar biasa kalau 2 ribu tenant. Itu yang harus kita pikirkan," sambung Rano.
Lebih lanjut, kata Rano Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga harus mampu menjaga stabilitas harga dari komoditas yang dijual di pasar. Sebab hal itu juga terkait dengan persoalan yang ada di pasar. Menurut dia, banyak cara yang bisa dilakukan guna menjaga harga.
"Pemda itu juga punya peran menjaga kestabilan harga, harus dia membantu pedagang-pedagang. Misalnya dengan apa? UMKM bisa dibantu permodalan. Harus bisa, sangat bisa," tandasnya.