Crazy Rich Thailand Madam Pang Ikut Bangga Timnas Indonesia Tampil di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2024

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 3 Okt 2024, 07:37
Marco Tampubolon
Penulis & Editor
Bagikan
Nualphan Lamsam alias Madam Pang, Presiden Asosiasi Sepak Bola Thailand Nualphan Lamsam alias Madam Pang, Presiden Asosiasi Sepak Bola Thailand (Instagram Nualphan Lamsam)

Bukan Orang Baru

Nualphan Lamsam, presiden asosiasi sepak bola Thailand <b>(Instagram Nualphan Lamsam)</b> Nualphan Lamsam, presiden asosiasi sepak bola Thailand (Instagram Nualphan Lamsam)

Madam Pang sebenarnya bukanlah sosok baru bagi sepak bola Thailand. Seperti dilansir dari Bangkok Post, sebelum ditunjuk sebagai manajer timnas U-23 dan timnas senior Timnas Thailand, Madam Pang cukup lama menjadi manajer timnas wanita Negeri Gajah Putih.

Madam Pang juga pernah klub Liga Thailand, Port Football Club. Di bawah kendali Madam Pang, timnya tidak hanya sukses dari sisi pretasi, tapi juga finansial, manajemen, hingga organisasi.

Pada 23 Agustus 2021 lalu, Madam Pang dipercaya sebagai manajer timnas putra Thailand. Dia menjadi wanita pertama yang menduduki posisi itu sepanjang sejarah sepak bola Gajah Putih.

Tajir Melintir

Di luar sepak bola, Madam Pang dikenal sebagai generasi kelima dari dinasti Thailand-China, Lamsam. Nama keluarganya, Lamsam dalam bahasa sehari-hari Thailand berarti kaya raya.

Jadi boleh dikatakan, Madam Pang memang sudah kaya raya sejak lahir.

Madam Pang lahir di Bangkok, 21 Maret 1966. Ayahnya Photipong Lamsam, merupakan politisi kawakan dari Partai Demokrat. Sementara ibunya, adalah pemilik saham, Muang Thai Insurance Plc. Keluarga Lamsam adalah pendiri Kaikorn Bank, salah satu bak terbesar di Thailand. 

Selain sebagai pebisnis, ibu satu putri itu juga sempat berkecimpung di dunia politik. Dia tercatat pernah menjabat sebagai asisten sekretaris jenderal Partai Demokrat, pada tahun 2006-2016.

Halaman
x|close